Breaking

Selasa, 06 Juni 2017

Nostalgia Waktu Kecil Saat Bulan Puasa

Nostalgia Waktu Kecil Saat Bulan Puasa


Waktu kecil, banyak diantara kita yang sudah dilatih berpuasa oleh orangtua kita. Mulai dari puasa setengah hari sampai full. Ini dilakukan agar kita belajar untuk berpuasa untuk menjalankan ibadah puasa pada saat dewasa nanti, jadi puasa tidaklah akan terasa berat lagi.

Waktu masih kecil dulu, bulan Ramadhan memang bulan yang paling menyenangkan. Ada banyak yang dirindukan saat berpuasa dulu. Mulai dari pura-pura saat sahur, ngobrol dengan teman saat ceramah, dan masih banyak lagi. Banyak hal-hal yang kita lakukan dulu, seperti apa? Mari kita bahas..

Ngisi Buku Ramadhan Dan Minta Tanda Tangan Ustad


Waktu masih SD, kamu pasti punya yang namanya buku Ramadhan. Semacam self-report tentang kegiatan ibadah yang dilakukan di bulan puasa. Dalam buku Ramadhan itu berisi kumpulan ceramah dari imam saat shalat terawih yang kemudian harus meminta tanda tangan kepada sang imam yang berceramah. Akan ramai-ramai menghampiri sang penceramah saat shalat teraweh bubar. Yang lebih serunya lagi ada diantara kita ada yang malsu tanda tangan orang tua karena beberapa buku Ramadhan masih bolong-bolong. Ketika kita sudah dewasa, kita akan senyum-senyum dan tertawa sendiri mengingat kejadian waktu kecil.

Pesantren Kilat


Mengikuti pesantren kilat bisa menambah kegaulan seseorang. Karena di sana akan bertemu dan berkumpul dengan teman-teman. Malah ada beberapa orang yang niatnya untuk melihat cewek-cewek atau kebalikannya. Bukannya mendengarkan ustad ceramah malah “ngeceng” kepada lawan jenis.

Puasa Setengah Hari


Waktu kecil kita pasti pernah mengalami yang namanya puasa setengah hari. Berbuka puasa bukan lagi saat adzan maghrib, melainkan pada saat adzan dzuhur. Ada beberapa yang melanjutkan puasa setelah berbuka di saat dzuhur dan ada yang bisa makan dengan puas. Anak kecil di beri toleransi untuk berbuka lebih cepat karena memiliki fisik yang lebih lemah dibanding orang dewasa sekaligus untuk menjadi pembelajaran agar bisa menahan lapar dan haus.

Pura-pura Tidur di Waktu Sahur


Waktu kecil pasti tidak jarang untuk kita bangun pada saat sahur. Makan disaat masih ngantuk tidak akan terasa enak. Kamu pasti malah pernah makan sambil merem dan bahkan tertidur pulas di meja makan. Alhasil orang tua tidak angkat tega untuk membangunkan kita. Hal ini lah yang akan menyebabkan alasan kita untuk puasa setengah hari. Kita bisa menggunakan alasan dengan berdalih tidak kuat dan merasa sangat lemas karena tidak makan pada saat sahur. Anak kecil memang mempunyai sejuta alasan untuk tidak mengikuti puasa full ya..

Main Petasan


Main petasan adalah hal yang sangat ditunggu-tunggu oleh anak kecil. Apalagi saat menjelang hari lebaran. Petasan akan dijual disepanjang jalanan. Pada saat teraweh pun, anak-anak kecil yang sudah mempunyai petasan pun akan menyalakannya. Dengan mengumpulkan dan mengajak anak seumurannya untuk seru-seruan menghabisi petasan yang ia miliki.

Tak lupa, kita pun akan diberi hadiah jika puasa kita berhasil sebulan full. Walapun tidak puasa full hari full, tapi jika sudah melalui puasa satu bulan full akan tetap meminta hadiah. Hadiahn yang kita minta pasti beragam, ada yang minta tambahan jajan ada juga yang meminta untuk dibelikan makanan.

Itulah tadi beberapa hal yang pasti pernah kita lakukan saat berpuasa diwaktu kecil. Jika kita mengingatnya sekarang pasti membuat kita senyum-senyum sendiri. Tapi kita juga harus ingat untuk tidak melakukan hal-hal ini saat kita dewasa. Semoga bermanfaat yaa.


Source: Iyakan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar